RAPAT PERSIAPAN AUDIT MUTU INTERNAL (AMI) PRODI KFO DAN PKO

RAPAT PERSIAPAN AUDIT MUTU INTERNAL (AMI) PRODI KFO DAN PKO
20 Sep

Bandung, KFO FPOK UPI – Para tim task force Audit Mutu Internal (AMI) prodi Kepelatihan Fisik Olahraga (KFO) dan Pendidikan Kepelatihan Olahraga (PKO) melaksanakan rapat persiapan secara blended (daring dan luring) pada Senin (20/9/2021).

Audit Mutu Internal (AMI) adalah proses pengujian yang sistematik, mandiri, dan terdokumentasi untuk memastikan pelaksanaan kegiatan di Perguruan Tinggi (PT) sesuai prosedur dan hasilnya telah sesuai dengan standar untuk mencapai tujuan institusi.

Audit Mutu Internal (AMI) dilaksanakan oleh UPI merupakan kegiatan rutin tahunan kepada seluruh prodi yang ada di UPI.

Sebagai Prodi yang ada di UPI, Prodi KFO dan PKO mempersiapkan apa apa saja yang akan dilihat dalam proses penilaian AMI oleh para Asesor.

Rapat hari ini dipimpin oleh Sekretaris Departemen Pendidikan Kepelatihan Nidaul Hidayah dan didampingi oleh Ketua Satuan Kendali Mutu (SKM) Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK UPI) Novrizal A Novan.

(MSY)

Audit Mutu Internal (AMI) Pertama Bagi Program Studi Kepelatihan Fisik Olahraga (KFO)

Audit Mutu Internal (AMI) Pertama Bagi Program Studi Kepelatihan Fisik Olahraga (KFO)
11 Feb

BANDUNG, UPI – Para dosen dan tenaga kependidikan Prodi Kepelatihan Fisik Olahraga (KFO) Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK) sedang menghadiri Audit Mutu Internal (AMI) pada Jumat (6/11/2020) lalu secara daring (online).

Audit Mutu Internal (AMI) merupakan kegiatan audit tahunan yang dilaksanakan internal UPI untuk menjaga kualitas SDM, lulusan, dan pelayanan prodi serta sebagai persiapan menghadapi akreditasi dari BAN-PT.

Pelaksanaan kegiatan Audit Mutu Internal (AMI) dilaksanakan tanggal 2-16 November 2020. Sebagai Program Studi yang baru terbentuk, Kepelatihan Fisik Olahraga (KFO) sendiri terjadwal pada jumat (6/11/2020) secara daring. 2 orang tim penilai yang hadir adalah Dr. Phil. Yudi Sukmayadi, M.Pd dan Entit Puspita, S.Pd., M.Si.

Kegiatan tersebut dibuka Angga M Syahid selaku Ketua Gugus Kendali Mutu (GKM) Prodi Kepelatihan Fisik Olahraga (KFO) dan dilanjutkan oleh Dr.Dikdik Zafar Sidiq, M.Pd sebagai Ketua Prodi Kepelatihan Fisik Olahraga (KFO). Ia menyatakan bahwa “Tentunya dengan adanya Audit Mutu Internal (AMI) ini diharapkan dapat membantu dan memberikan gambaran informasi kedepannya seperti untuk penilaian akreditasi prodi Kepelatihan Fisik Olahraga (KFO) yang baru terbentuk ini” (ujar dikdik)

Seluruh dosen dan tenaga kependidikan Prodi Kepelatihan Fisik Olahraga (KFO) turut hadir guna memperlancar jalannya kegiatan tesebut. ***(MSY)